Selasa, 23 Juni 2009

PERSELA IKAT VARNEY

Selasa, 23 Juni 2009 09:59

Persela Lamongan resmi mengikat striker Varney Pas Boakay setelah di klub lamanya Persibo Bojonegoro tak mendapat perpanjangan kontrak.
Kabar tersebut disampaikan langsung Bendahara Persela, Yuhronur Efendi, yang menjelaskan bahwa Varney telah menerima uang muka dan menandatangani pra-kontrak.
"Saya kira tak perlu diungkapkan berapa nilainya. Saat ini ia sedang bersiap pulang ke negaranya," katanya.
Varney menjadi pemain asing kedua setelah sebelumnya pemain asal Brasil, Fabiano Rosa Beltrame, sudah memperpanjang kontrak bersama "Laskar Joko Tingkir".
Di Persela nanti, pemain asal Liberia itu sendiri akan didaulat sebagai ujung tombak baru usai kepergian ikon Persela, Marcio Souza, yang berencana tak akan bermain lagi di Indonesia.
Selain Souza, kabarnya nama Alex Robinson juga akan hengkang namun belum ada klub yang hingga kini meliriknya. Untuk menggantikan posisinya, nama gelandang serang asal Liberia yang membela Persitara Jakarta Utara, John Tarkpor, dan playmaker asal Brazil yang membela PSMS Medan, Leonardo Martins Zada, menjadi pilihan pertama.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar